POLRES BELTIM, SAT LANTAS, Para pengguna jalan menjadi sasaran kegiatan himbauan tertib lalu lintas berikutnya. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Selasa tanggal 10 Januari 2012 di Simpang 4 Lampu merah pasar Lipat Kajang Manggar. Kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk memberikan pengetahuan kepada masyarakat tentang tata cara berkendara yang baik dan benar seperti misalnya memakai helm depan dan belakang bagi pengendara R2 serta menyalakan lampu utama pada siang hari.
Dalam kegiatan yang berlangsung selama lebih kurang 1 jam ini, Kaniat Dikyasa Briptu Mustakim, Briptu Novitasari dan Bripda Fransiska mendapat respons yang baik dari para pengguna jalan. Mereka mengharapkan agar kegiatan serupa tetap dilaksanakan secara kontinue untuk meningkatkan kesadaran masyarakat Kab. Beltim dalam berlalu lintas untuk meminimalisir jumlah kejadian laka lantas yang cukup tinggi di tahun 2011.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar